ASN Diminta Jadi Penggerak Inovasi Menuju Palangka Raya Kota Berprestasi

PENAKALTENG, Palangka Raya – Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya didorong untuk mengambil peran lebih aktif dalam memperkuat reformasi birokrasi dan pelayanan publik. Hal tersebut disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain, saat memimpin Apel Besar ASN yang digelar pada Senin (17/2) di halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya.

Dalam amanatnya, Husain menekankan bahwa ASN bukan hanya pelaksana administratif, tetapi juga motor utama dalam mendorong transformasi pemerintahan yang berdampak langsung pada kualitas hidup masyarakat.
“Kontribusi nyata dari ASN adalah syarat mutlak untuk menjadikan Palangka Raya sebagai kota berprestasi, unggul secara layanan, dan kompetitif di tingkat nasional,” ujarnya.

Apel ini menjadi momentum reflektif bagi jajaran birokrasi, sekaligus menyambut transisi kepemimpinan menjelang akhir masa jabatan Pj Wali Kota pada 20 Februari 2025. Husain menyampaikan apresiasi atas dukungan seluruh ASN selama masa kepemimpinannya dan mengingatkan pentingnya menjaga kesinambungan pembangunan.

Ia juga menyoroti berbagai transformasi yang telah dilakukan, mulai dari perbaikan tata kelola pemerintahan, peningkatan kualitas pelayanan publik, hingga penguatan budaya kerja berbasis inovasi dan akuntabilitas.
“Inovasi harus menjadi budaya, bukan sekadar proyek. ASN dituntut untuk adaptif, tanggap, dan fokus pada hasil,” tambahnya.

Selain itu, Husain mengajak seluruh ASN, PPPK, dan PTT untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai kolaborasi dan semangat gotong royong sebagai fondasi dalam membangun kota yang inklusif dan berkelanjutan.

Apel Besar ini turut dihadiri oleh Pj Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Plt Asisten, staf ahli, serta kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Semangat kebersamaan yang tercermin dalam kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat solidaritas ASN dalam mengawal agenda pembangunan kota ke depan. (ss)