HUT ke-80 RI di Kalteng Jadi Momentum Pengingat Perjuangan dan Pemacu Semangat Pembangunan

PENAKALTENG, Palangka Raya — Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Tengah berlangsung khidmat dan penuh semangat kebangsaan, Minggu (17/8). Gubernur Kalteng H. Agustiar Sabran memimpin langsung upacara sebagai Inspektur Upacara, dihadiri oleh jajaran Forkopimda, tokoh masyarakat, veteran, hingga generasi muda Paskibraka yang bertugas.

Momen bersejarah ini menjadi pengingat betapa perjuangan para pahlawan telah membuka jalan bagi kemerdekaan dan pembangunan bangsa. “Hari ini adalah hari kebahagiaan kita semua, di mana kita merayakan 80 tahun kemerdekaan Indonesia,” ujar Gubernur Agustiar usai upacara.

Upacara yang melibatkan kolaborasi antara TNI, Polri, dan generasi muda ini mencerminkan kekuatan gotong royong dan nasionalisme yang tetap terjaga di Bumi Tambun Bungai. Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) 2025 sukses melaksanakan tugas dengan kedisiplinan tinggi, di bawah komando petugas utama dari TNI dan Polri.

Gubernur juga menyampaikan apresiasi tinggi terhadap perjuangan para pendahulu yang telah meletakkan dasar pembangunan di Kalteng.

“Kami sangat menghargai segala upaya dan kerja keras para gubernur serta tokoh terdahulu,” tuturnya.

Lebih jauh, Gubernur Agustiar menegaskan bahwa peringatan ini bukan sekadar seremoni, melainkan momentum untuk memperkuat komitmen pembangunan daerah.

“Kami bertekad melanjutkan dan mempercepat pembangunan di Kalteng agar menjadi provinsi yang maju, sejahtera, dan berkeadilan,” katanya.

Semangat kemerdekaan dan persatuan yang tergambar dalam upacara ini diharapkan menjadi pemacu semangat seluruh elemen masyarakat dan pemerintah untuk terus bersinergi membangun masa depan Kalteng yang lebih gemilang. (ss)