Wagub Kalteng Tekankan Transformasi ASN lewat Corporate University

PENAKALTENG, Palangka Raya – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Edy Pratowo, menegaskan pentingnya penerapan ASN Corporate University (Corpu) sebagai jawaban strategis menghadapi tantangan globalisasi dan digitalisasi yang semakin kompleks.
Dalam sambutannya saat membuka Sosialisasi dan Penandatanganan Komitmen Bersama Penerapan ASN Corpu di lingkungan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalteng, Rabu (24/9/2025) di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur, Wagub menekankan bahwa ASN saat ini dituntut untuk bekerja secara profesional, adaptif, inovatif, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
“ASN Corporate University hadir sebagai platform pengembangan kompetensi yang terintegrasi dan berkelanjutan, disesuaikan dengan kebutuhan organisasi dan negara,” ujar Edy.
Penandatanganan komitmen bersama ini bukan sekadar seremonial, melainkan langkah nyata memastikan implementasi ASN Corpu berjalan optimal, membentuk ASN Kalteng yang unggul, profesional, dan berintegritas.
Lebih jauh, Wagub menekankan perlunya penguatan attitude, mindset, dan character ASN agar mampu memberikan pelayanan publik terbaik dan berkontribusi signifikan dalam pembangunan daerah.
“Kegiatan ini jadi momentum memperkokoh komitmen dan kolaborasi untuk memajukan kualitas pelayanan publik di Kalimantan Tengah dan Indonesia,” pungkasnya.
Acara ini dihadiri oleh Plt. Kepala Pusjar SKPP LAN RI Rahmat, Asisten Administrasi Umum Setda Kalteng Sunarti, Kepala BPSDM Provinsi Kalteng Nunu Andriani, serta para Sekretaris Daerah, Asisten, dan Kepala Perangkat Daerah dari kabupaten/kota se-Kalteng. (mmckalteng/ss)